Sunday, December 5, 2021

3 Bakal Calon LMK RW 01 Kel Kebon Jeruk, Taviv Hartawan Unggul, Dekot JakBar : Demokrasi Berjalan Baik

Jakarta, GembiNews | Peremajaan anggota LMK RW 01 diminati tiga bakal calon (balon). Pemungutan suara bertempat di SDI Al-Kindy  Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Sabtu (4/12/2021)

Ketiga balon yaitu, kandidat nomor urut 1, A.Sofyan, nomor 2, Taviv Hartawan, nomor urut 3, Agus Salim.

Kendati, adanya tiga balon kesemuanya itu bersepakat dengan fakta integritas  siap menerima kekalahan apabila tidak terpilih.  Dalam kegiatan itu visi misi balon masing-masing berdurasi 5 menit.

Ketua PPBC LMK RW 01, Fudholi
Mengatakan tahap-tahapan sesuai SE nomor 44 tahun 2021 serta Perda nomor 5 tahun 2010.

"Alhamdulillah ketiga balon ini fase maupun kelengkapan berkas hingga penyampian visi misi sudah sesuai, visi misi, pembacaan tata tertib," kata Fudholi.

Hasil penjaringan suara, balon nomor urut 2, Taviv Hartawan unggul dalam perolehan suara. Selanjutnya dikukuhkan oleh Ketua PPBC yang sekaligus Ketua RW 01.

Pantuan GembiNews.com dilokasi turut hadir mendampingi dan menyaksikan jalannya kegiatan yakni, Dewan Kota Jakarta Barat perwakilan Kebon Jeruk, H Rasyid Ridho, S.Ag., Lurah Kebon Jeruk, Achmad Mawardi, SH., Tiga Pilar Kelurahan Kebon Jeruk, FKDM, LMK, Para Ketua RT se Kelurahan Kebon Jeruk, Jumantik dan Toga, Tomas.

Dewan Kota Jakarta Barat perwakilan Kebon Jeruk, H Rasyid Ridho S.Ag  mengatakan," Selamat kepada bang Taviv Hartawan atas terpilihnya menjadi anggota LMK RW 01, bang Taviv pantas terpilih karena beliau dapat meyakinkan dalam penyampaian visi dan misi, selain itu  beliau juga seorang tokoh yg luas akan pergaulan dan pengalaman. Semoga dengan terpilihnya bang Taviv akan memberi warna di  LMK Kebon jeruk dengan pengalaman beliau" ujarnya.

Dilokasi yang sama, Lurah Kebon Jeruk, Achmad Mawardi, SH., dalam kesempatan sambutan nya mengatakan, "Selamat kepada kandidat terpilih.Taviv Hartawan yang terpilih secara demokratis semoga dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya," ucapnya singkat.

LMK adalah mitra pemerintah yang berperan strategis penyampaian aspirasi, sosialisi pada masyarakat.[APJ]. 





Share:

Waktu Saat Ini (WIB)

SUBSCRIBE GEMBI NEWS YOUTUBE CHANNEL

KLIK LANGGANAN - SUBSCRIBE

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner